Kunjungi Store Kami

Anda dapat menerima pesanan dari kami, menemukan banyak product dengan diskon unik, dan juga, jika perlu menghubungi langsung vaporista kami

Convenient store

Delivery point

Service center

Toko Vape dan Berbagai macam kebutuhan vaping

Vapehan Vape Store adalah sebuah Toko Vape yang berada didaerah Duren Sawit, berdiri pada tahun 2013 menjadi importir rokok elektrik yang masih awam di Indonesia. Berawal dari jenis Vape paling simple, hingga mulai banyak perkembangan rokok elektrik di China. Sementara diluar negeri rokok elektrik semakin berkembang, berbeda dengan di Indonesia karena regulasi belum ditetapkan. Vapehan Vape Store menyatakan vakum di tahun 2015 - 2017.

Tahun 2018 regulasi tentang rokok elektrik di Indonesia sudah ditetapkan, Vapehan kembali melakukan perdagangan hingga membuka sebuah Toko Retail dan juga menjadi salah satu Vape Store dan Distributor Vape terbesar di Indonesia.

Toko Retail

Vapehan Vape Store merupakan salah satu Toko Vape terbesar di Indonesia yang berada di Daerah Khusus Jakarta bagian timur lebih tepatnya Duren Sawit. Berbagai macam kebutuhan Vaping tersedia dengan lengkap, ditambah adanya Cafe yang menyediakan berbagai macam minuman dan makanan pastinya sangat cocok untuk Nongkrong bareng teman dan kerabat. Parkiran yang luas dan aman menjadi bukti bahwa Vapehan Vape Store menjanjikan kenyamanan dan keamanan untuk Pelanggan.

Tester Corner

Sering kali pengguna vape yang datang ke Vape Store bingung memilih Liquid dan Device untuk dibeli, karena terlalu begitu banyaknya brand dan rasa. Sehingga para Produsen berlomba-lomba membuat Open Tester di Vape Store, untuk membagikan pengalaman dan mengenalkan produk kepada End User. Display di Vape Store juga sering kita jumpai, yang mana kadang dipindakan karena sudah terlalu banyak.

Tester Corner Vapehan adalah sebuah ide atau solusi dari masalah tersebut. Tester Corner adalah tempat yang Outstanding di Vapehan Vape Store, berada di tengah ruangan dan pengunjung mendapatkan pengalaman terhadap Liquid atau Device yang dipajang. Terdapat 20 papan display, yang mana 1 papan dikhususkan untuk 1 Brand. Dan juga terdapat akrilik ukuran A5 untuk  memberikan keterangan dari produk. Media promosi dari Tester Corner juga berada di TV Retail, TV Lobby dan Rak Liquid.

Grafir Device

Grafir laser yang menggunakan laser ini dikenal dengan Laser Engraving yang memiliki prinsip dasar berbeda dengan laser cutting. Jika teknik laser cutting memotong material yang dicetak, laser engraving hanya menyinari ditambah tekanan tertentu sehingga tidak sampai putus. Teknik laser ini hanya menyisakan sisa hasil pembakaran yang membentuk sebuah pola desain sesuai keinginan. 

Vapehan Vape Store menyediakan jasa Grafir Device GRATIS untuk semua pelanggan yang datang, dengan desain Text yang sudah disediakan. Custom desain sesuai dengan keinginan juga bisa, tapi membutuhkan waktu yang lebih lama. Device diantaranya; POD, MOD, dan AIO.